Pada tanggal 23 November 2018, Rm. Ignatius
Suparno CM dan drg. Fanny Djuanda berangkat dari Surabaya ke Palu untuk bergabung dengan para
relawan SRK sudah ada disana. Sesampainya di Palu, mereka berkoordinasi dengan
para relawan yang sudah ada disana.
Esoknya, tanggal 24 Nopember 2018 diadakan pengobatan
gigi di Soulowe. Drg. Fanny dibantu Rm. Parno, Edo, Wahab dan Yuni melayani
warga yang datang untuk mengecek kesehatannya. Warga antusias banyak yang
datang, terutama untuk melakukan pemerikasaan gigi karena menurut mereka kalau
memeriksa gigi di puskesmas atau tempat lain biayanya mahal, sekitar Rp.
300.000 untuk sekali periksa. Ada kurang lebih 70-an orang yang memerika
kesehatan di Soulowe ini.
Berikut gambar pemeriksaan gigi yang dilakukan di Soulowe.drg. Fanny memeriksa gigi salah satu anak di Soulowe |
Tanggal 25 Nopember 2018 berlanjut ke Lembosu
untuk melakukan pemeriksaan kesehatan dan juga gigi.
Pemeriksaan rambut sehat.. :) |
Tanggal 26 Nopember 2018 melakukan layanan
kesehatan secara umum dan juga pemeriksaan gigi. Warga merasa sangat senang
dengan adanya layanan kesehatan ini.
Warga sangat antusias memanfaatkan kesempatan pemeriksaan gigi ini |
Foto : Rm. Ignatius Suparno CM
Video : Alfredo Dos Santos
Video : Alfredo Dos Santos
Tidak ada komentar:
Posting Komentar